Juned | 27 Agustus 2021Berbagai Kegiatan Menparekraf RI, Sandiaga Uno di Desa Apar Kota Pariaman, pada penilaian ADWI 2021, Kawasan Hutan Mangrove, Desa Apar, Jum'at (27/8)
Kominfo Kota Pariaman --- Kunjungi Desa Wisata Apar Kota Pariaman, ini Kegiatan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Salahuddin Uno selama berada di Kota yang terkenal dengan budaya Tabuik nya ini.
Kunjungan orang nomor satu di Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif ini, dalam rangka Penilaian Desa Apar yang berhasil masuk 50 Besar ADWI (Anugerah Desa Wisata Indonesia) Tahun 2021, bertempat di kawasan Hutan Mangrove Desa Apar, Jum’at (27/8).
Berbagai kegiatan dilakukan oleh Sandi Uno sapaan akrab Mas Menparekraf ini, mulai dari menaiki bendi, menanam mangrove dan kegiatan lainya
“Ketika baru sampai di kawasan parkir hutan mangrove ini, saya langsung disambut dengan kereta kencana, kalau disini namanya bendi (andong), dan saya menaikinya sampai pintu gerbang Apar Pariaman Mangrove Park, asyik dan unik sekali,” ujarnya.
Setelah menaiki bendi, ia disambut langsung oleh Wakil Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy, Walikota Pariaman, Genius Umar dan Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin, Anggota DPRD (Ketua Fraksi Gerindra) Kota Pariaman, Harpendi Agus Bulyandi (Andi Cover), Ketua TP PKK, Ny. Lucyanel Genius, Ketua GOW, Ny. Indriati Mardison, Ketua DWP, Ny. Yosneli Balad, dan Forkopimda, Kepala OPD dan masyarakat yang hadir, dan melihat pertunjukan Silek (Silat).
Setelah sambutan Walikota dan pemaparan dari Ketua Pokdarwis Apar Mandiri, Fadhel Muhammad, Menparekraf juga disuguhi aktifitas yang tak biasa ia temui di daerah-daerah lainya di indonesia, yaitu atraksi baruak maambiak karambia (beruk memetik kelapa).
“Istimewanya Desa Wisata Apar ini, salah satunya dengan adanya STIB (Sekolah Tinggi Ilmu Beruk), dan saya berkesempatan melihat pertunjukan bagaimana beruk yang telah diajarkan oleh pelatihnya ini memetik kelapa diatas pohon, dan ini sangat menjual sekali bagi wisatawan,” tuturnya.
Setelah melihat Atraksi Beruk, saya juga melihat tukik (anak penyu) yang telah disiapkan, dimana tukik ini dibesarkan di kawasan penangkaran penyu yang bersebelahan dengan kawasan Apar Pariaman Mangrove Park, dan dilanjutkan dengan melihat proses penjemuran ikan asin oleh nelayan dan warga sekitar.
“Ada juga atraksi Maelo Pukek (menarik jala), dimana saya bersama Pak Wagub, Walikota, Kadis Pariwisata Kota Pariaman, dan Ketua Pokdarwis Apar Mandiri ikut menarik jala yang telah ditebar oleh nelayan disini untuk menangkap ikan, dan Alhamdulillah kita dapat ikan dan udang saat jala selesai kita Tarik ketepi,” tuturnya.
Selepas Maelo Pukek, saya juga meninjau UMKM yang berada dilokasi ini, dan juga saling bertukar pikiran bersama dengan para pelaku UMKM yang ada. Setelah itu saya menanam mangrove di kawasan hutan mangrove Desa Apar ini, ulasnya.
“Terakhir saya juga meninjau tarcking yang ada di Apar Pariaman Mangrove Park ini sampai di menara pandangnya, dan ditutup dengan penandatanganan Desa Wisata Apar serta menikmati kelapa muda yang segar dibawah pohon cemara laut yang ada di pantai apar ini,” tutupnya. (J)
MC Kota Pariaman
![]() |
Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316... 18 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan... 17 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang... 16 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki... 15 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan... 14 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara... 14 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di... 13 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wako Pariaman Yota Balad Kukuhkan Pengurus Alumni SMA... 12 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan... 9 November 2024 Selengkapnya >> |