Ny. Lucyanel Genius Letakan Batu Pertama Mushala Desa Tanjung Sabar


Rika | 11 Januari 2022

Kominfo Kota Pariaman --- Ketua TP PKK Kota Pariaman, Ny. Lucyanel Genius meletakkan batu pertama pembangunan Mushalla di Dusun Rawang, Desa Tanjung Sabar Kecamatan Pariaman Utara Kota Pariaman, Senin(10/1).

Ny. Lucyanel Genius menuturkan bahwa mushalla sebagai pusat atau tempat ibadah secara berjamaah dan sebagai sarana untuk menjalin silaturahmi antara sesama umat Islam.

“Pembangunan mushala ini, diharapkan seiring sejalan dengan program pemerintah Kota Pariaman dalam rangka membangun pusat pendidikan Al-Quran dan pengembangan pendidikan agama non formal”, sebutnya.

Ny. Lucyanel Genius juga menyampaikan bahwa pengerjaan pembangunan mushalla dilakukan secara gotong royong, kebersamaan  dengan mengetengahkan kesatuan dan persatuan.

“Dengan begitu, Pemerintah Kota Pariaman sangat berterima kasih dan mendukung pembangunan mushalla, dengan adanya mushalla ini tentunya dapat mempermudah masyarakat saat melakukan ibadah”, tambahnya.

Sementara itu, Ketua Pembangunan Mushala, Sudirman Palo mengungkapkan bahwa mushala tersebut dibangun diatas tanah seluas 15x20 meter bantuan wakaf keluarga H. Ali Razali perantau Jambi.

“Mushala ini dikerjakan dengan sistem gotong royong dengan menghimpun dana secara badocek. Dan telah terhimpun uang puluhan jutaan rupiah serta puluhan zak semen dan sejumlah batu kali serta pasir dari warga”, ucapnya.

Sudirman Palo juga menambahkan bahwa bangunanan mushala akan dimanfaatkan untuk pusat pendidikan tahfiz Quran, wirid pengajian majelis taklim, pusat pendidikan TPA dan tempat menunaikan shalat berjamaah.

Dalam kesempatan tersebut juga dihadiri oleh Pj. Kepala Desa Tanjung Sabar, Risman, tokoh masyarakat, Pemdes Tanjung Sabar dan masyarakat sekitar.  (rika)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Jelang idul Fitri, Harga Kebutuhan Pokok di Kota...
    25 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Yota Balad Salurkan Bantuan Sembako Untuk Petugas...
    25 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Serahkan LKPD Kota Pariaman TA 2024...
    25 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Buka Muscab Kwarcab 0316 Pramuka Kota Pariaman, ini...
    24 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Kemendagri Apresiasi Kota Pariaman sebagai Kota Terendah Inflasi...
    24 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Kukuhkan Ketua TP PKK dan Lantik...
    24 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Safari Ramadhan Khusus di Masjid Al Hidayah Desa...
    23 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Tim II TSR Khusus Pemko Pariaman Silaturrahmi di...
    21 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Festival Ramadhan 2025, Kemenag dan BAZNAS Kota Pariaman...
    21 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wakil Wali Kota Pariaman Mulyadi Sampaikan LKPJ Kepala...
    21 Maret 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>