Pemko Pariaman Kembali raih WTP untuk kali ke 6


Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Sumatera Barat, Pemut Aryo Wibowo, menyerahkan LHP atas LKPD Kota Pariaman kepada Wali Kota Pariaman, Genius Umar yang kembali meraih Opini WTP. di Gedung BPK Sumbar, Jum'at (24/5/2019)

Juned | 24 Mei 2019

Kominfo Kota Pariaman --- Pemerintah Kota Pariaman kembali raih Opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) untuk ke 6 (enam) kalinya, dan 4 (empat) kali secara berturut-turut sejak tahun 2015 yang lalu, terhadap  Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Kota Pariaman Tahun 2018.

Opini WTP ini diserahkan langsung oleh Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI, Perwakilan Provinsi Sumatera Barat, Pemut Aryo Wibowo, kepada Wali Kota Pariaman, Genius Umar bersama Ketua DPRD Kota Pariaman, Faisal, di Aula Gedung BPK RI Sumbar, Kota Padang, Jum'at (24/5/2019).

Wali Kota Pariaman, Genius Umar mengucapkan terimakasih kepada jajaran Pemerintahan Kota Pariaman, dan stakeholder terkait yang telah menyampaikan laporan keuanganya secara baik, akuntabel dan transparan, sehingga Pemko Pariaman kembali raih Opini WTP.

"Hal ini menunjukan keseriusan Pemerintah Daerah dalam menyajikan laporan keuangan yang transparan kepada masyarakat dan BPK, sehingga apa saja yang kita gunakan dengan menggunakan uang negara, dapat dipertanggung jawabkan secara terbuka", ujarnya.

"Opini WTP Pertama kali  diterima oleh Pemko Pariaman pada tahun 2008, kemudian kembali menerima di tahun 2012, dan sejak tahun 2015 sampai 2018 ini, kita selalu menerima Opini WTP, dan prestasi ini berkat dukungan dari semua pihak, baik Legislatif, OPD dan masyarakat,” jelasnya.

Berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 71 Tahun 2010 (PP 71/2010) tentang Standar Akuntansi Pemerintahan, maka Tahun 2018, merupakan tahun keempat bagi Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah seluruh Indonesia, menerapkan akuntansi berbasis akrual, baik sistem akuntansinya, maupun penyajian laporan keuangannya.

Dengan penerapan LKPD berbasis akrual, Pemerintah Daerah dapat lebih komprehensif untuk menyajikan seluruh hak, kewajiban dan kekayaannya serta perubahan kekayaannya, hasil operasi serta realisasi anggaran dan Sisa Anggaran Lebihnya.

“Dengan LKPD berbasis akrual ini, Pemerintah telah dapat mempertanggungjawabkan pelaksanaan APBD secara lebih transparan, akuntabel dan juga memberi manfaat lebih baik bagi para pemangku kepentingan, baik para pengguna maupun pemeriksa laporan keuangan pemerintah”, tuturnya.

Genius berharap LKPD Kota Pariaman pada tahun-tahun berikutnya, dapat mempertahankan opini ini, dan jangan terlalu jumawa dengan hasil yang didapat, apabila kita masih didapatkan temuan-temuan oleh pihak terkait, tutupnya.

“Berdasarkan pemeriksaan yang telah dilakukan BPK atas Laporan Keuangan Pemerintah Kota Pariaman Tahun 2018, termasuk implementasi atas rencana aksi yang telah dilaksanakan oleh Kota Pariaman, maka BPK memberikan opini Wajar Tanpa Pengecualian, atas Laporan Keuangan Pemerintah Kota Pariaman Tahun 2018,” ungkap Pemut Aryo Wibowo, dihadapan enam kepala daerah dan Ketua DPRD daerah lainnya di Sumbar.

Pemeriksaan atas laporan keuangan pemerintah daerah merupakan bagian dari tugas konstitusional BPK, dan sebagai rangkaian akhir dari proses pemeriksaan, berdasarkan pasal 17 UU No. 15 Tahun 2004, mengamanatkan kepada BPK untuk menyerahkan LHP atas Laporan Keuangan tersebut, kepada lembaga perwakilan dan pimpinan entitas sesuai dengan tingkat kewenangannya.

“Pada tingkat Kabupaten/Kota, LHP atas LKPD yang telah diaudit/diperiksa BPK, diserahkan kepada DPRD dan Bupati/Walikota, untuk selanjutnya diajukan sebagai rancangan peraturan daerah, tentang pertanggungjawaban APBD, sebagaimana diatur dalam ayat (1) pasal 31 UU Nomor 17 Tahun 2003,” sambungnya.

Walau masih ada permasalahan pelaporan hasil keuangan yang belum tepat, tetapi secara garis besar, temuan dari tim kami di lapangan, telah ditindak lanjuti oleh setiap stakeholder terkait di masing-masing Kabupaten/Kota, sehingga pada hari ini, kami dapat memberikan LHP kepada masing-masing Kepala Daerah dan dadampingi oleh Ketua DPRD nya, ulasnya mengakhiri. (J)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Mardison Mahyuddin Sampaikan Pidato terakhir jelang habis masa...
    29 September 2023
    Selengkapnya >>
  • Genius Umar Ceritakan Proses berlabuhnya Eks KRI Teluk...
    29 September 2023
    Selengkapnya >>
  • Serahkan Bantuan Benih ikan dan pakan, ini pesan...
    29 September 2023
    Selengkapnya >>
  • Pemerintah Kota Pariaman Gandeng MPPKP Gelar Sosialisasi Program...
    28 September 2023
    Selengkapnya >>
  • Satu Satunya di Indonesia, Kota Pariaman miliki Eks...
    28 September 2023
    Selengkapnya >>
  • 1059 Orang Ketua Kelompok Dasawisma Terima Dana Bantuan...
    28 September 2023
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Sosialisasikan Ancaman TPPO Bagi Pekerja Migran
    26 September 2023
    Selengkapnya >>
  • Genius Umar Buka Workshop Peningkatan Kompetensi Kepala Sekolah...
    25 September 2023
    Selengkapnya >>
  • Sidak ke Kantor Camat Pariaman Selatan, Wawako Mardison...
    25 September 2023
    Selengkapnya >>
  • Genius Umar Serahkan Sembako Kepada 77 Orang Keluarga...
    25 September 2023
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
  • Rundown Acara PESONA HOYAK TABUIK BUDAYA PIAMAN 2022
    27 Juli 2022
    Selengkapnya >>
  • PARIAMAN INTERNATIONAL TRIATHLON 2019
    23 November 2019
    Selengkapnya >>
  • Ikuti dan Saksikan...!! Festival Lagu Minang 2019
    1 Juli 2019
    Selengkapnya >>
  • Lomba Kreatifitas Pasir Anak
    1 Juli 2019
    Selengkapnya >>
  • Sukseskan dan Saksikan...!! Festival Pesona Gandoriah 2019
    29 Juni 2019
    Selengkapnya >>
  • Grand Final Pemilihan Duta Wisata & Budaya Cik...
    27 April 2019
    Selengkapnya >>
  • Kejuaraan Sepakbola Liga Desa Kota Pariaman 2019 memperebutkan...
    25 April 2019
    Selengkapnya >>
  • Kalender Event Kota Pariaman Tahun 2019
    24 Januari 2019
    Selengkapnya >>
  • Ikuti dan Saksikan!! Pertandingan Tenis Eksekutif se -...
    23 November 2018
    Selengkapnya >>
  • Ikuti dan Saksikan!! Kejuaraan Nasional Tenis Junior, Piala...
    23 November 2018
    Selengkapnya >>
PENGUMUMAN
  • REVISI PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI...
    21 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI LINGKUNGAN...
    19 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PENULISAN DAN PEMAPARAN MAKALAH SELEKSI TERBUKA...
    9 Agustus 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN TIGA BESAR SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI...
    11 Agustus 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL REKAM JEJAK PESERTA SELEKSI TERBUKA JABATAN...
    11 Agustus 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL WAWANCARA SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI...
    10 Agustus 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL ASSESMENT SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI...
    8 Agustus 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN SELEKSI ADMINSTRASI SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI...
    2 Agustus 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN SELEKSI TERBUKA STAF AHLI 2023
    18 Juli 2023
    Selengkapnya >>
  • Logo HUT Kota Pariaman ke 21
    20 Juni 2023
    Selengkapnya >>