Pemko Pariaman MoU dengan Perum Bulog


Rika | 12 Maret 2022

Kominfo Kota Pariaman --- Walikota Pariaman, Genius Umar menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) antara Pemerintah Kota Pariaman dengan Perusahaan Umum (Perum) Badan Urusan Logistik (Bulog) Kantor Wilayah( Kanwil) Sumatera Barat di Balairung Rumah Dinas Walikota, Sabtu (12/3).

Wako Genius Umar mengatakan bahwa penandatanganan MoU ini agar dapat menampung hasil panen para petani khususnya beras di wilayah Kota Pariaman.

“Untuk produksi padi tahun 2021 sebanyak 1.780 ton. Di Kota Pariaman untuk produksi padi mengalami surplus dan melebihi dari kebutuhan Kota Pariaman”, ucapnya.

“Namun dilapangan, hasil panen dari petani kita masih ada pembelian dengan sistem ijon atau memakai jasa tengkulak dan biasanya pembelian lebih murah dari harga pasar”, imbuhnya.

Genius Umar juga meminta agar Bulog yang membeli hasil petani tesebut kemudian didistribusikan baik kepada ASN di lingkungan Pemko Pariaman atau masyarakat Kota Pariaman. Karena beras yang dibeli dari petani oleh Bulog harganya lebih pantas dan sesuai dengan harga pasaran.

“Dengan kerjasama bersama Bulog, Pemko Pariaman membantu petani mengurangi pembelian dengan sistem ijon karena pembeliannya sesuai dengan harga pasar ketika panen.

“Mudah-mudahan dengan kerjasama ini, produksi semakin meningkat dan distribusi pertanian dipasarkan dengan baik”, tukasnya mengakhiri.

Sementara itu, Direktur Bisnis Perum Bulog, Febby Novita mengatakan bahwa MoU ini untuk penyaluran dan pengadaan beras untuk ASN dan non ASN lingkungkangan Pemko Pariaman.

“Beras yang didistribusikan tersebut dibeli dari petani lokal yang juga disalurkan kepada ASN dan Non ASN Pemko Pariaman dengan kualitas beras premium”, ungkapnya.

“Semoga MoU ini bisa berjalan dengan baik dan bisa membantu petani Kota Pariaman setrta bisa menjadi pilot projek atau contoh yang baik bagi daerah lain”, singkatnya.

Hadir juga dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua Komisi IV DPR RI Anggia Erma Rini, Pimpinan Wilayah Sumbar Perum Bulog, Tommy Despalingga, Ketua TP PKK Kota Pariaman Ny. Lucyanel Genius, asisten II, kepala OPD di lingkungan Pemko Pariaman. (rika)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • TSR Khusus Wakil Wali Kota Pariaman, Mulyadi Kunjungi...
    19 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Gercep Dinas PUPRP Kota Pariaman mulai penimbunan jalan...
    19 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Pj Sekda Mursalim ikuti Zoom Meeting Penyelesaian CASN...
    19 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Peringati Nuzul Qur’an, Guru dan Siswa Saling Berbagi
    19 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wakil Wali Kota Pariaman Mulyadi Hadiri Lepas Sambut...
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Hadiri Peringatan Nuzul Qur’an, Mulyadi harapkan kegiatan keagamaan...
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Didampingi Wako Yota Balad, Wagub Vasko Ruseimy Safari...
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wagub Sumbar Vasko Dan Wako Pariaman Yota Balad...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Wagub Vasko Serahkan Bantuan Pembangunan Masjid Nurul Iman...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Terima Kunjungan Kakanwil DJPb Provinsi Sumatera...
    17 Maret 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>