Kota Pariaman --- Penjabat (Pj) Ketua TP-PKK Kota Pariaman resmi dijabat oleh Ny.Mustikawati menggantikan Ketua TP-PKK Kota Pariaman periode 2018-2023, Ny. Lucyanel Genius yang dilantik langsung oleh Wakil Ketua TP-PKK Provinsi Sumatera Barat, Ny. Fitria Amalia Audy di Aula Balaikota Pariaman, Selasa (14/11).
Dalam sambutannya, Wakil Ketua TP-PKK Provinsi Sumbar, Ny. Fitria Amalia Audy mengucapkan selamat kepada Pj. Ketua TP-PKK Kota Pariaman yang baru, mudah-mudahan kepada Pj. Ketua TP PKK yang baru dilantik agar bisa mengemban tugas yang mulia ini dengan lebih baik dan sukses lagi dimasa yang akan datang.
“Saya juga mengucapkan terimakasih kepada Ketua TP-PKK yang lama karena telah memberikan dedikasi dalam pembangunan Kota Pariaman”, ujarnya.
Ny. Fitria Amalia Audy juga menjelaskan bahwa Ketua TP PKK Kota Pariaman yang diemban Ny. Lucynel Genius telah melaksanakan tugasnya dengan sangat baik. Kami atas nama pribadi mengucapkan terimasih atas pengabdian ibu selama ini karena banyak keberhasilan yang dicapai oleh TP PKK Kota Pariaman dalam melaksanakan kegiatan gerakan PKK baik prestasi tingkat kota, provinsi dan nasional.
“Berdasarkan pengalaman tersebut, kami berharap kepada Pj. Ketua TP PKK yang baru bisa melanjutkan dan meningkatkan prestasinya dalam pelaksanaan gerakan PKK dimasa yang akan datang di Kota Pariaman”, ulasnya.
Lebih lanjut, Ny. Fitria Amalia Audy juga menerangkan bahwa PKK merupakan sebuah simbol pembangunan masyarakat yang semakin dibutuhkan keberadaanya sebagai organisasi pembaharuan dan permasalahan sosial, ekonomi masyarakat terutama pada kaum ibu.
“Untuk itu, kita harus memprioritaskan program peningkatan kualitas SDM karena pengurus PKK harus lebih ditingkatkan kemampuannya agar kreatif dan ikut serta adalam kegiatan masyarakat dimana mereka berada”, sebutnya.
“Kami berharap kepada bapak Pj. Wali Kota Pariaman, Roberia selaku pembina TP-PKK Kota Pariaman agar selalu memberikan arahan, dukungan dan bimbingan dalam pelaksanaan program TP PKK Kota Pariaman dimasa mendatang, karena tanpa dukungan dari bapak kami tidak mampu melaksanakan tugas dengan baik dan sukses”, pungkasnya.
Sementara itu, Pj. Walikota Pariaman yang diwakilkan kepada Inspektur Inspektorat Kota Pariaman, Alfian Harun menyampaikan ucapan selamat dari bapak Pj. WaliKota Pariaman kepada Pj. Ketua TP-PKK Kota Pariaman yang baru dan dapat bekerja dengan giat, mengemban amanah serta membawa PKK ke arah yang lebih baik.
"Segera satukan seluruh jajaran mulai dari tingkat kota, kecamatan, desa dan kelurahan. Yang dilakukan ibu-ibu PKK harus sejalan selangkah untuk bisa mewujudkan 10 program PKK di Kota Pariaman", ungkapnya.
"Selanjutnya untuk Ketua TP-PKK sebelumnya Ny.Lucyanel Genius, kami mengucapkan terimakasih atas pengabdiannya karena telah banyak berbuat untuk kemajuan Kota Pariaman", terangnya.
Ia juga menambahkan PKK ini merupakan garda terdepan untuk mendukung pembangunan pemerintah. Peran PKK bayak memberikan dampak kepada masyarakat baik dalam peningkatan gizi, kesehatan, pendidikan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.
"Selain itu, PKK juga memperkuat solidaritas dan meningkatkan partisipasi masyarakat melalui kelompok dasawisma yang ada di desa dan kelurahan sehingga bisa tercapai 10 program pokok PKK di Kota Pariaman", tutupnya.(rika)
MC Kota Pariaman
![]() |
TSR Khusus Wali Kota Pariaman, Yota Balad Kunjungi... 15 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Gubernur Sumbar : Kekompakan Pemimpin Kota Pariaman Ciptakan... 15 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Sambut Kunjungan Tim Safari Ramadhan Provinsi... 15 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Gandeng Bank Nagari Gelar Rapat ETPD 14 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Ingin Pelayanan Di MPP Lebih Dioptimalkan 14 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Hari Terakhir TSR II Pemko Pariaman, Mulyadi Kunjungi... 13 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Terbitkan Edaran Terkait Gaji Non-ASN Tahun... 13 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Kota Pariaman Terima Dana DAK Keluarga Berencana 13 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
SDM PKH Kota Pariaman Siap Dukung Program Pemko... 13 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Jelang Lebaran, Yota Balad Akan Perbaiki Jalan Yang... 13 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan... 9 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Prasanggah Pengadaan P3K Pemko... 30 Oktober 2024 Selengkapnya >> |