Plt Kepala Dinas Dikpora Kota Pariaman, Riky Falantino Buka MKKS tingkat SMP


Juned | 10 Januari 2025

Kominfo Kota Pariaman --- Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Kota Pariaman, Riky Falantino, membuka Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) tingkat SMP di SMP Negeri 5 Pariaman, Desa Kaluat, kecamatan Pariaman Timur, Kamis (9/1/2024).

Pada Pembukaan MKKS tersebut, Riky Falantino menjelaskan bahwa penunjukan dirinya sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga berdasarkan Surat Keputusan Walikota Pariaman Nomor: 9/SK/Wako-2025 tentang Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Dikpora Pemerintah Kota Pariaman tanggal 6 Januari 2025.

“Saat ini, kita telah melaksanakan program Nasional yaitu pemberian Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi siswa serentak seluruh Indonesia, yang telah dilaunching sejak hari senin lalu (6/1). Untuk Kota Pariaman menerima sebanyak 3.497 siswa dari sekitar 12.600 siswa di Kota Pariaman yang menerima Makan Bergizi Gratis tersebut,” tukasnya.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa Pembagian Makan Bergizi Gratis tersebut masih bersifat piloting di beberapa sekolah, dan Kota Pariaman merupakan yang pertama di Sumatera Barat yang melaksanakan MBG ini, ucapnya.

Riky juga menjelaskan bahwa, program prioritas yang harus diselasikan dalam waktu dekat ini antara lain :

1. Membantu menyelesaikan permasalahan Pendaftaran Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Tahap 2 dijajaran Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga;

2. Melakukan inventaris aset dan atau perbaikan sarana pendidikan, GOR, sekolah yang rusak atau bermasalah sehingga dapat dimanfaatkan;

3. Mensukseskan dan mengawal program Presiden Prabowo, seperti Makan Bergizi Gratis (MBG) yang saat ini sedang berlangsung;

4. Mendukung dan mensukseskan serta singkronkan Program Gubernur dan Walikota terpilih;

5. Konsolidasi internal disemua tingkatan pendidikan, mulai dari Kepala SD, SMP dan SMA/SMK dilingkungan Pemerintah Kota Pariaman.

6. Konsolidasi dengan OKP, KONI dan Pramuka dalam waktu dekat ini.

Riky berharap dukungan dan kerjasama dari semua pihak untuk kemajuan Pendidikan di Kota Pariaman, baik di kalangan internal di Dinas Dikpora maupun dari eksternal yang berasal dari masyarakat, ulasnya mengakhiri.

Kegiatan MKKS ini dihadiri oleh seluruh Kepala SMP dan Pengawas se-Kota Pariaman.

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Gandeng Bank Nagari Gelar Rapat ETPD
    14 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Ingin Pelayanan Di MPP Lebih Dioptimalkan
    14 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Hari Terakhir TSR II Pemko Pariaman, Mulyadi Kunjungi...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Terbitkan Edaran Terkait Gaji Non-ASN Tahun...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Kota Pariaman Terima Dana DAK Keluarga Berencana
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • SDM PKH Kota Pariaman Siap Dukung Program Pemko...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Jelang Lebaran, Yota Balad Akan Perbaiki Jalan Yang...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Percepat Pembentukan PDAM, Wujud Nyata Program...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • TSR I Pemko Pariaman Kunjungi Mesjid Raya Kampung...
    12 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Hari Kedua Safari Ramadhan, Wawako Mulyadi Kunjungi Masjid...
    12 Maret 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Prasanggah Pengadaan P3K Pemko...
    30 Oktober 2024
    Selengkapnya >>