Roberia Resmi Lantik Yaminu Rizal Sebagai Pj Sekdako Pariaman


Tachi | 13 September 2024

Pj. Wali Kota Pariaman Roberia, resmi melantik Yaminu Rizal menjadi Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pariaman untuk masa jabatan tiga bulan ke depan atau sampai adanya pelantikan Sekda yang baru secara definitif. Pelantikan tersebut dilaksanakan di Aula Pertemuan Balaikota Pariaman, Jumat (13/9/2024).

Roberia sampaikan bahwa pelantikan Pj. Sekretaris Daerah yang dilaksanakan pada hari ini adalah dalam rangka mengisi kekosongan Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kota Pariaman sehubungan pejabat definitif Sekretaris Daerah yang lama telah mengundurkan diri.

“Apa yang saya lakukan ini bukanlah melanggar hukum, karena Pelantikan Pj. Sekda ini sudah melalui mekanisme penetapan Penjabat Sekretaris Daerah berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 3 Tahun 2018 tentang Penjabat Sekda” jelasnya.

Robe menuturkan, “pelantikan hari ini menjadi momen yang sangat penting karena Pj. Sekda mempunyai tugas yang strategis yaitu membantu kepala daerah dalam menyusun kebijakan dan pengorganisasian administratif, pelaksanaan tugas perangkat daerah, serta memberikan pelayanan secara administratif”.

Menurut Robe, sumpah jabatan merupakan ikrar kesediaan dan kesanggupan mentaati segala peraturan yang berlaku dalam mengemban tugas dan kewenangan jabatan, oleh karena itu beliau berharap agar dalam melaksanakan tugas Pj Sekda yang baru harus terus menerus memegang teguh sumpah jabatan tersebut.

“Saya ucapkan selamat dan sukses kepada penjabat sekretaris daerah yang baru dilantik, tunaikan tugas dengan sebaik-baiknya, diharapkan kebersamaan dan sinergi dalam melaksanakan tugas dan pengabdian”, ulas Roberia.

Selain itu Pj Wali Kota ini juga berpesan kepada pejabat dan seluruh ASN yang ada di Kota Pariaman untuk turut serta mendukung pelaksanaan Pilkada serentak 2024 ini, senantiasa menjaga netralitas, berperan sebagai perekat dan pemersatu bangsa.

‘Saya tidak ingin jajaran Pemko Pariaman tersandung dengan masalah hukum dan pelanggaran netralitas. Jika hal itu terjadi maka saya mohon maaf karena saya tidak bisa membantu untuk menyelesaikannya”, pungkas Robe.

Hadir dalam pelantikan tersebut Asisten II Setdako Pariaman, Staf Ahli, Kepala OPD, Ketua DPRD Kota Pariaman, Forkopimda, dan Camat. (tachi desi)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di...
    13 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Pariaman Yota Balad Kukuhkan Pengurus Alumni SMA...
    12 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Seleksi Calon Paskibraka Kota Pariaman Dimulai, Yota Balad...
    12 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wawako Pariaman Mulyadi, Terima Kunjungan Wakil Rektor UNISBAR
    10 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Sukseskan Saga Saja Plus, Pemko Pariaman undang Pimpinan...
    10 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>