Saya Bangga Jadi Orang Pariaman Ucap Genius


Tachi | 18 Juni 2023

Kominfo Kota Pariaman -- 75 Orang Pengurus Dewan Pimpinan Pusat Persatuan Keluarga Daerah Piaman (DPP PKDP) Periode 2023-2028 resmi dikukuhkan oleh Bupati Kabupaten Padang Pariaman Suhatri Bur dalam acara “Pengukuhan Dan Rakernas DPP PKDP Periode 2023-2028.

Pengukuhan tersebut dilaksanakan di Hall IKK Parit Malintang Kantor Bupati Padang Pariaman Minggu (18/6/23), yang dihadiri juga oleh Wali Kota Pariaman Genius Umar, didampingi oleh Wakil Wali Kota Pariaman Mardison Mahyuddin.

Dalam kesempatan itu Genius Umar sampaikan ucapan selamat kepada Anggota DPR RI, Jhon Kenedy Aziz yang terpilih sebagai Ketua Umum DPP PKDP Periode 2023-2028, juga kepada pengurus PKDP lainnya, semoga amanah dalam menjalankan tugas dan program-program PKDP nantinya sehingga motto PKDP “Bijak Dirantau, Paguno Dikampuang" bisa terlaksana dengan baik.

"I'm Proud to be Pariaman (Saya bangga menjadi orang Pariaman), karena dengan kekompakan orang Piaman yang ada di seluruh Indonesia, kita dapat membangun daerah Kota Pariaman dan Kabupaten Padang Pariaman secara bersama-sama ", ujar Genius.

"Semoga dengan kekompakan antara pengurus PKDP, di bawah kepemimpinan Ajo Jon Kennedy Azis yang juga Anggota DPR RI, dan kepengurusan yang baru, dapat selalu bersinergi antara ranah dan rantau, sehingga kita dapat membangun kampung ini dengan baik", ulasnya.

Sementara itu Jhon Kenedy Aziz mengatakan “Kegiatan ini merupakan amanah dari hasil Musyawarah Besar PKDP ke-VI tahun 2023 kepada kami, sehingga amanah tersebut kamim laksanakan hari ini setelah dikukuhkan sekaligus kami akan lanjutkan dengan kegiatan rakernas DPP PKDP.

“Untuk itu saya ucapkan terimakasih kepada seluruh pengurus DPP PKDP, DPW dan DPD PKDP di seluruh indonesia, yang telah hadir ke pariaman untuk mensukseskan pelantikan dan rakernas DPP PKDP”, imbuhnya.

Selain itu Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur juga sampaikan ucapan terimakasihnya kepada Genius Umar yang telah bersedia dan mendukung terlaksananya kegiatan PKDP ini di pariaman.

‘Saya juga bangga kepada Bapak Genius Umar yang mempunyai semangat dan tekad yang kuat untuk memajukan Kota Pariaman bersama dengan PKDP walaupun masa jabatan beliau akan berakhir akan tetapi semangat yang beliau miliki untuk mensejahterakan masyarakat kota pariaman patut dihargai”, pungkas Suhatri Bur.

“Mudah-mudahan DPP PKDP bisa berjalan dengan lancar serta selalu mendapat dukungan dari masyarakat pariaman yang berada diranah maupun dirantau”, tegasnya. (tachi).

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di...
    13 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>