Kominfo Kota Pariaman --- Tim I Tim Safari Ramadhan (TSR) Pemerintah Kota Pariaman, yang diketuai oleh Walikota Pariaman, Genius Umar, di pada malam kedua ini mengunjungi Mesjid III Koto Naras, Desa Balai Naras, Kecamatan Pariaman Utara, Selasa malam (12/4).
"Pemerintah Daerah tidak akan bisa maju apabila tidak ada dukungan dari seluruh lapisan masyarakat, dan ini telah terbukti di Kanagarian III Koto Naras ini, dimana dimulai dari Desa Manggung sampai Desa Padang Birik-Birik, kita telah berhasil membuka jalan baru Non Budgeter, berkat kerjasama dari masyarakat," ujar Genius Umar.
Ia juga mengucapkan terimakasih dan memberikan apresiasi kepada masyarakat Kanagarian III Koto Naras ini, mulai dari Manggung, Naras I, Balai Naras, Naras Hilia dan Padang Birik-Birik, yang merelakan tanahnya untuk dijadikan jalan, tanpa adanya ganti rugi, terangnya.
"Walaupun ditengah keterbatasan anggaran yang kita punya saat ini, Pemko Pariaman dan masyarakat, semangat untuk bergotong royong bersama dalam membangun Kota Pariaman, baik pembangunan fisik maupun non fisik, dan ini terbukti kita bisa membuka 15 ruas jalan baru Non Budgeter yang tersebar di Kota Pariaman," ungkapnya.
Genius juga menuturkan Pemko Pariaman yang sangat konsen dalam bidang Pendidikan, sbut saja Wajib Belajar 12 Tahun, gratis dari SD sampai SMA, ditambah lagi dengan program unggulan Saga Saja (Satu Keluarga Satu Sarjana), dimana kita memberikan beasiswa bagi anak-anak kita, untuk kuliah di kampus vokasi yang bekerjasama dengan Pemko Pariaman, ulasnya.
"Bahkan Program Saga Saja ini juga telah mendapat pengakuan dan penghargaan dari Pemerintah pusat, sehingga menjadi program studi tiru dari berbagai daerah di indonesia, untuk melihat keberhasilan dari program Saga Saja yang kita buat ini," tukasnya.
Lebih lanjut Genius menambahkan, dalam program keagamaan, kita juga punya program Pengembangan Pendidikan Agama non fomal, mulai dari MDA untuk SD, MDW untuk SMP dan MDU untuk SMA.
"Saya berharap Kepala Desa nanti bekerjasama dengan Camat sampai, untuk menggiatkan program MDA, MDW dan MDU di setiap desa Balai Naras ini, sehingga kita menginginkan anak-anak kita pandai mengaji, untuk menjadi bekal mereka nanti ketika mereka dewasa," ucapnya.
Sebagai buah tangan dari kunjungan dari TSR Pemko Pariaman, Genius Umar juga menyerahkan bantuan kepada pengurus Mesjid III Koto Naras sebesar Rp. 5 Juta rupiah, ditambah Rp. 2,5 Juta rupiah dari Bank Nagari yang juga memberikan Al Qur'an sebanyak 15 buah, serta Kemenag Kota Pariaman juga memberikan bantuan Al Qur'an kepada pengurus Mesjid. (J)
MC Kota Pariaman
![]() |
TSR Khusus Wakil Wali Kota Pariaman, Mulyadi Kunjungi... 19 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Gercep Dinas PUPRP Kota Pariaman mulai penimbunan jalan... 19 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pj Sekda Mursalim ikuti Zoom Meeting Penyelesaian CASN... 19 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Peringati Nuzul Qur’an, Guru dan Siswa Saling Berbagi 19 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wakil Wali Kota Pariaman Mulyadi Hadiri Lepas Sambut... 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Hadiri Peringatan Nuzul Qur’an, Mulyadi harapkan kegiatan keagamaan... 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Didampingi Wako Yota Balad, Wagub Vasko Ruseimy Safari... 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wagub Sumbar Vasko Dan Wako Pariaman Yota Balad... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wagub Vasko Serahkan Bantuan Pembangunan Masjid Nurul Iman... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Terima Kunjungan Kakanwil DJPb Provinsi Sumatera... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan... 9 November 2024 Selengkapnya >> |