Wako Genius Didapuk sebagai salah satu Narasumber Rembuk Ekonomi dan Budaya Gebu Minang


Erwin | 1 September 2023

Kominfo Kota Pariaman --- Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gebu Minang bekerjasama dengan Padang TV menggelar acara Rembuk Ranah Rantau membahas tentang Ekonomi Budaya Minang di Pangeran Beach Hotel Padang, pukul 16.00 WIB, Jumat (1/8/2023).

Dalam hal ini, Walikota Pariaman, Genius Umar didapuk sebagai salah satu narasumber dalam acara dengan tema “Gebu Minang Dulu, Kini dan Nanti” dimana acara tersebut disiarkan secara live di Padang TV dan dibuka oleh Ketua Umum Gebu Minang, Oesman Sapta Odang (OSO) Datuak Bandaro Sutan Nan Kayo.

“Gebu Minang atau Gerakan Ekonomi dan Budaya Minangkabau adalah suatu organisasi masyarakat Minangkabau yang bertujuan menghimpun dan membina potensi masyarakat Minangkabau yang berada di perantauan di bidang ekonomi dan kebudayaan ,” ujar Genius Umar.

Bicara soal ekonomi dan kebudayaan, kata Genius, keduanya adalah aspek yang tak terpisahkan bagi suatu daerah termasuk aspek pendidikan yang menjadi fokus Pemerintah Kota Pariaman dalam membangun daerah.

Genius menjelaskan, sejak tahun 2018 sampai 2023 Pemko Pariaman telah mengirimkan 348 orang untuk kuliah secara gratis di 11 perguruang tinggi vokasi diseluruh Indonesia melalui Program Saga Saja.

“Semua anak-anak yang kita sekolahkan tersebut berasal dari keluarga tidak mampu. Harapannya dengan adanya program ini dapat mengurangi kemiskinan, meningkatkan derajat pendidikan dan mengurangi angka pengangguran di Kota Pariaman ,” ujar Genius.

Disamping itu, terkait rencana pemberian nama jalan Elly Kasim di Kota Pariaman, Wako Genius menyambut baik hal tersebut. Jalan tersebut dibangun Pemko Pariaman bersama masyarakat Kota Pariaman di bawah kepemimpinan ia bersama wakilnya Mardison Mahyuddin

“Ada sekitar 24 ruas jalan yang belum diaspal yang kita bangun secara gotong royong dengan non budgeter. Kita harapkan dukungan dari pemerintah pusat melalui Gebu Minang agar jalan ini segera diaspal ,” tukasnya.

Ketua Umum DPP Gebu Minang, Oesman Sapta Odang yang akrab disapa OSO mengajak semua masyarakat Minang untuk bersatu. Terutama dalam membangun perekonomian dan kebudayaan Minang.

Apalagi, masyarakat Minang dikenal sebagai kelompok masyarakat yang berbudaya. Karena itu, sudah semestinya, jika keluarga besar Gebu Minang selalu menjaga dan mempertahankan budaya yang diwariskan oleh nenek moyang kita.

“Orang yang berbudaya, senantiasa terpanggil untuk menjaga dan melestarikan budayanya sendiri. Demikian itulah semestinya tekat seluruh masyarakat Minang terhadap budayanya sendiri,” kata Oso lagi.

Diharapkan, forum penting ini bisa jadi referensi untuk program Gebu Minang dan kebijakan pemangku kepentingan dalam bidang ekonomi dan budaya demi kemajuan Sumbar.

“Forum rembuk ranah dan rantau ini mencari formula terbaik guna mendorong Gebu Minang berkontribusi untuk membangun Sumbar, terutama bidang ekonomi dan budaya yang menjadi khitah organisasi ini ,” kata Oso.

Sejak berdiri tahun 89, diharapkan para tokoh ranah dan rantau mampu merefleksikan keberadaan Gebu Minang dari masa ke masa. Bagaimana potret Gebu Minang dulu, kini dan nanti kontribusinya bagi generasi masa depan Sumbar dalam bidang ekonomi dan budaya.

Sehari setelah rembuk ini, besok pagi Sabtu 2 September 2023, Gebu Minang bersama Pemko Pariaman dan Indo Jalito Peduli menggelar Jalan Sehat diikuti puluhan ribu masyarakat, start dan finish di Youth Center Rawang. Kemudian dilanjutkan dengan peresmian jalan Elly Kasim yang berlokasi di Desa Mangguang dan Desa Padang Biriak-Biriak, Kecamatan Pariaman Utara Kota Pariaman. (Erwin)

 

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • TSR Khusus Wali Kota Pariaman, Yota Balad Kunjungi...
    15 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Gubernur Sumbar : Kekompakan Pemimpin Kota Pariaman Ciptakan...
    15 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Sambut Kunjungan Tim Safari Ramadhan Provinsi...
    15 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Gandeng Bank Nagari Gelar Rapat ETPD
    14 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Ingin Pelayanan Di MPP Lebih Dioptimalkan
    14 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Hari Terakhir TSR II Pemko Pariaman, Mulyadi Kunjungi...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Terbitkan Edaran Terkait Gaji Non-ASN Tahun...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Kota Pariaman Terima Dana DAK Keluarga Berencana
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • SDM PKH Kota Pariaman Siap Dukung Program Pemko...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Jelang Lebaran, Yota Balad Akan Perbaiki Jalan Yang...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Prasanggah Pengadaan P3K Pemko...
    30 Oktober 2024
    Selengkapnya >>