Walikota Pariaman Berikan Bantuan Bibit Buah Untuk Desa Tanjung Sabar


Erwin | 6 Oktober 2021

Kominfo Kota Pariaman --- Walikota Pariaman, Genius Umar didampingi Ny Lucyanel Genius Umar secara simbolis menyerahkan bantuan bibit pertanian kepada Pj Kepala Desa Tanjung Sabar, Risman di Desa Tanjung Sabar, Kecamatan Pariaman Utara, Rabu (6/10).

Bantuan yang diberikan berupa bibit durian 400 batang, bibit pokat 100 batang, bibit jengkol 100 batang dan beberapa batang bibit mahoni yang merupakan hibah dari Pemerintah Provinsi Sumatera Barat melalui Dinas Kehutanan Sumbar.

Walikota Pariaman menyebutkan, pemberian bibit ini bertujuan untuk memberdayakan masyarakat agar kedepan tanah yang mereka miliki bisa dimanfaatkan sehingga hasilnya bisa mensejahterakan warga.

"Bibit ini nantinya akan langsung dibagikan kepada warga masyarakat desa untuk ditanam di lahan mereka masing-masing ," ujarnya.

Ia juga berpesan agar masyarakat merawat tanaman tersebut dengan baik supaya kedepan dapat menghasilkan buah yang berkualitas baik.

Orang nomor satu di Kota Pariaman ini berharap para petani dan masyarakat memanfaatkan lahan-lahan tidak produktif menjadi produktif dan menghasilkan. Sehingga tidak ada lahan terbengkalai, semua bisa dimanfaatkan.

"Semoga dengan adanya bantuan bibit ini, tidak ada lagi zero lahan tidur di Kota Pariaman ," pungkasnya.(Erwin)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di...
    13 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Pariaman Yota Balad Kukuhkan Pengurus Alumni SMA...
    12 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>