Tachi | 16 Desember 2021Walikota Pariaman Genius Umar Lakukan Dialog Interaktif Dengan Kepala Desa dan Lurah se-Kota Pariaman di acara Rakor yang digelar oleh Dinas PMDes Kota Pariaman
Kominfo Kota Pariaman— Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMDes) Kota Pariaman, mengundang Kepala Desa dan Lurah se-Kota Pariaman, untuk mengikuti Rapat Kordinasi (Rakor) Tahun 2021 Bersama Walikota Pariaman Genius Umar, tentang Pengelolaan Keuangan Desa.
Genius Umar menyatakan saat memberikan sambutan di acara pembukaan Rakor tersebut, di Aula Pertemuan Hotel Safari Inn, Kamis (16/12), bahwa Rakor ini diadakan dengan tujuan untuk melakukan harmonisasi program-program kegiatan antara Desa dan Kota.
Kemudian Genius Umar juga ingin meninjau sejauh mana program pembangunan Desa terlaksana, sejauh mana Pemerintahan Desa terlaksana, serta ingin mengatahui juga sejauh mana pembinaan masyarakat di Desa telah terlaksana.
“Dalam Rakor ini saya juga melakukan dialog interaktif dengan kepala desa dan lurah, tentang program desa yang telah terlaksana dan belum terlaksana, seperti program pariwisata, pertanian, water front city, dan lain sebagainya, sehingga hasil dari diskusi ini bisa menjadi acuan bagi pemerintah kota apakah kegiatan tersebut sudah sinkron dengan program pemerintah kota yang telah ada atau belum, dan program apa saja yang perlu dibenahi kedepannya”, ungkap Genius Umar.
“Terkait dengan Bumdes yang ada di Kota Pariaman, ada 44 Bumdes yang telah terbentuk, tapi hanya 50% saja yang aktif, sedangkan yang 50% lagi perlu adanya pembinaan kembali dari OPD terkait, agar Bumdes yang telah ada bisa bangkit kembali”, terang Genius Umar.
“Kita jangan hanya mengandalkan Bumdes dari segi pariwisata saja, akan tetapi sesuaikan dengan potensi yang ada di desa, dan Bumdes itu kalau bisa jangan sama sehingga Bumdes tersebut bisa berjalan sesuai dengan potensi yang ada di desa masing-masing, dan dikembangkan oleh masyarakat desa, dengan manajemen yang baik dan SDM yang unggul”, jelasnya.
Diakhir sambutannya Genius Umar juga menyampaikan bahwa selama tiga tahun terakhir ini, telah banyak penghargaan nasional yang telah kita raih, salah satunya adalah penghargaan di bidang pembangunan desa, dan untuk tahun 2021 Kota Pariaman telah bisa meraih Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) Tahun 2021 oleh Desa Apar, Kecamatan Pariaman Utara, sebagai terbaik 3 (tiga) Nasional Kategori Desa Digital.
Sementara itu Kepala DPMDes Kota Pariaman Hendri menjelaskan, bahwa kegiatan yang beliau laksanakan ini adalah untuk menyamakan persepsi antara pemerintah desa dengan pemerintah kota, dan rakor ini juga merupakan bagian daripada pembinaan desa tersebut.
“Sebagaimana kita ketahui bahwa desa adalah pemerintahan terdepan kita untuk ikut melaksanakan pembanguna di tingkat desa, apalagi sekarang sudah ada dana desa. Jadi dana desa tersebut harus bisa dikelola dengan baik dan dilaporkan setiap tahunnya, sehingga penggunaan dana desa ini, bisa memenuhi kriteria akuntabilitas, partisipatif dan juga kriteria informative, dan bisa diakses oleh semua orang, sehingga dana desa yang dikucurkan oleh pemerintah pusat betul-betul bisa digunakan untuk meningkatkan ekonomi dan kesehjateraan masyarakat”, ulas Hendri. (tachi)
MC Kota Pariaman
![]() |
Kunjungi Pos Pengamanan Idul Fitri 1446 H, Wako... 1 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Buka Secara Resmi Pariaman Barayo 2025 1 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wako dan Wawako Pariaman Hadiri Open House di... 1 April 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Gelar Open House Di Hari Pertama... 31 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Pusatkan Salat Idul Fitri 1446 H... 31 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pemko Pariaman Gelar Takbiran Keliling 30 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wali Kota Pariaman Yota Balad Serahkan Bantuan Korban... 30 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
TSR Khusus Wali Kota Pariaman, Yota Balad Kunjungi... 27 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Imam, Khatib, Bilal, Garin, Labay dan Ubiyah di... 26 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Mulyadi Terpilih secara Aklamasi sebagai Kakwarcab 0316 Pramuka... 24 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan... 9 November 2024 Selengkapnya >> |