Kominfo Kota Pariaman – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Pariaman mendistribusikan zakat fitrah untuk Program Pariaman Taqwa , kepada Imam, Khatib, Bilal, Garin, Labai, Ubiyah, dan Guru MDTA se-Kota Pariaman.
Pendistribusian zakat fitrah yang berasal dari Pegawai Negeri Sipil (PNS) Pemerintah Kota Pariaman tersebut, diberikan langsung secara simbolis oleh Walikota Pariaman Genius Umar, bertempat di Balairung Rumah Dinas Walikota, Senin (25/4).
Setiap tahun Pemerintah Kota Pariaman selalu menyalurkan zakat yang diambil dari potongan gaji PNS setiap bulannya, sehingga zakat yang terkumpul tersebut bisa digunakan untuk membantu masyarakat Kota Pariaman yang membutuhkan melalui pengelolaan yang dilakukan oleh Baznas Kota Pariaman. Hal itu disampaikan oleh Genius Umar saat memberikan sambutannya di acara tersebut.
“Dengan cara begini saya bisa langsung bertemu dengan bapak ibu semua, sekaligus menjalin silaturahmi dengan para mustahik fisabilillah yang bekerja di jalan Alllah. Saya tahu pekerjaan yang Bapak Ibu lakukan ini tidaklah mudah, tapi dengan semangat dan keikhlasan dalam melakukannya, semua kegiatan keagamaan di Kota Pariaman ini bisa lancar berkat Bapak Ibu semua”, ungkap Genius Umar.
“Semoga zakat yang kami berikan melalui Baznas Kota Pariaman, bisa bermanfaat oleh Bapak Ibu semua. Mari kita tingkatkan Ketahanan iman dan pengetahuan keagamaan di masyarakat sekitar kita, serta bersama-sama meramaikan mesjid dan musholla. Kalau itu sudah kita lakukan Insyaallah Kota Pariaman ini akan menjadi Baldatun Toyyibah Warabur Gafur”, pungkas Genius Umar.
Sementara itu Ketua Baznas Kota Pariaman Zalman Zaunit mengatakan dalam sambutannya bahwa Baznas Kota Pariaman mempunyai 5 Program kegiatan, salah satunya adalah Program Pariaman Taqwa yang dilaksanakan setiap tahunnya di bulan suci Ramadhan.
Untuk tahun 2022 ada sekitar 1.242 orang mustahik yang terdiri dari Imam, Khatib, Bilal, Garin, Labai, Ubiyah, dan Guru MDTA se-Kota Pariaman yang menerima zakat, dengan rincian untuk Kecamatan Pariaman Tengah 344 orang mustahiq, Kecamatan Pariaman Utara 355 orang mustahiq, Kecamatan Pariaman Selatan 254 orang mustahiq, dan Kecamatan Pariaman Timur 289 orang mustahiq.
Zalman Zaunit sebutkan seluruh dana tersebut berasal dari potongan dari gaji, dan TPP PNS Kota Pariaman, menyusul juga berikutnya potongan dari THR dan Gaji 13 yang akan diterima oleh PNS Kota Pariaman, serta tunjangan sertifikasi Guru.
Berkat kebijakan yang dilakukan oleh Genius Umar ini maka zakat yang dikumpulkan oleh Baznas dari PNS Kota Pariaman bertambah setiap tahunnya, dan diperkirakan dari zakat yang terkumpul itu, setiap tahunnya akan terkumpul zakat sekitar 5,5 M s/d 6 M.
Zalman Zaunit menjelaskan pendistribusian zakat program Pariaman Taqwa tahun ini total berjumlah Rp.372.600.000, dan masing-masing akan menerima sebesar Rp.300.000,- (tachi)
MC Kota Pariaman
![]() |
Gercep Dinas PUPRP Kota Pariaman mulai penimbunan jalan... 19 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pj Sekda Mursalim ikuti Zoom Meeting Penyelesaian CASN... 19 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Peringati Nuzul Qur’an, Guru dan Siswa Saling Berbagi 19 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wakil Wali Kota Pariaman Mulyadi Hadiri Lepas Sambut... 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Hadiri Peringatan Nuzul Qur’an, Mulyadi harapkan kegiatan keagamaan... 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Didampingi Wako Yota Balad, Wagub Vasko Ruseimy Safari... 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wagub Sumbar Vasko Dan Wako Pariaman Yota Balad... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wagub Vasko Serahkan Bantuan Pembangunan Masjid Nurul Iman... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Yota Balad Terima Kunjungan Kakanwil DJPb Provinsi Sumatera... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Wako Yota Balad Pimpin Rapat Evaluasi Pengadaan Barang/Jasa... 17 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025 18 Maret 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II... 14 Februari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA... 21 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024 11 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK 6 Januari 2025 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024 30 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG... 6 Desember 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024 29 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di... 18 November 2024 Selengkapnya >> |
![]() |
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan... 9 November 2024 Selengkapnya >> |