Wawako Apresiasi Kades Yang Dukung Kembangkan Budaya Lokal


Wawako Mardison beri ucapan selamat kepad Aminusin Lempa usai Sertijab

Phaik | 17 Juni 2019

Kominfo Kota Pariaman --- Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin hadiri dan saksikan secara langsung serah terima jabatan (sertijab) Kepala Desa Cubadak Air Utara dari Pj. Zulhaidi kepada Aminusin Lempa sebagai Kepala Desa terpilih dalam pilkades serentak  yang dilaksanakan pada 28 Apr 2019 lalu.

Sertijab dilakukan di halaman kantor Desa Cubadak Air Utara oleh Camat Pariaman Utara Azman, dilanjutkan penyerahan memori dinas dan kunci kendaraan dinas Kades berupa sepeda motor, Senin (17/6).

Wawako Mardison dalam kesempatan itu, sampaikan ucapan selamat kepada Aminusin Lempa, yang akrab disapa Ajo Lempa sebagai Kades Cubadak Air Utara terpilih, sehingga mampu melaksanakan tugas sebagai Kepala Desa untuk masyarakat Desa Cubadak Air Utara secara profesional.

Ia juga mengapresiasi Aminusin Lempa, dikarenakan Ajo Lempa juga seorang yang aktif mengembangkan adat, budaya lokal dan silek (silat) yang mampu mengharumkan kota Pariaman ke tingkat provinsi dan nasional bersama tua silat yang ada di Kecamatan Pariaman Utara.

" Semoga, dengan terpilihnya Aminusin Lempa, selain menjalankan roda pemerintahan desa, makin menggiatkan khasanah-khasanah budaya lokal Pariaman yang terwujudkan dalam upaya mempromosikan kebudayaan Pariaman dan menggiatkannya sebagai daya tarik wisata Kota Pariaman," tutur Mardison.

Disamping itu, ungkap Wawako lagi, ia minta peran seluruh Kades yang ada di Kota Pariaman untuk menggiatkan kembali Magrib Mengaji dengan merangkul ASN yang ada di desa tempat tinggalnya masing-masing.

Karena hal tersebut mampu memperbaiki karakter generasi muda agar bersifat dan bersikap secara islami yang diridhoi oleh Allah SWT, sehingga kita semua terhindar dari musibah dan bahaya.

Acara diakhiri dengan makan jamuan bersama, dan sesi foto bersama.(phaik)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Dibuka oleh Pj Wali Kota Pariaman, Pemko Pariaman...
    17 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Gelar Apel Gabungan dan Halal Bihalal
    17 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Rumah Di...
    16 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Hari Pertama masuk kerja setelah libur lebaran, Pemko...
    16 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Libur Lebaran, Puluhan Ribu Wisatawan kunjungi destinasi wisata...
    14 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Tinjau Pos Pengamanan Lebaran, Yota Balad dan Kapolres...
    13 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Ribuan masyarakat Ramaikan Shalat Idul Fitri 1445 H/2024...
    10 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Walau diguyur hujan, Pemko Pariaman tetap gelar Takbiran...
    9 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman mulai pengerjaan kanal penyelamatan Eks KRI...
    5 April 2024
    Selengkapnya >>
  • SDN 21 Jalan Kereta Api Gelar Peringati Nuzul...
    4 April 2024
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA...
    24 Desember 2023
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Persyaratan Kerjasama Penyebarluasan Informasi Pemda Kota Pariaman...
    16 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN JADWAL TES KOMPETENSI PPPK GURU KOTA PARIAMAN...
    9 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH PPPK JABATAN...
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PPPK KOTA PARIAMAN 2023
    17 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • REVISI PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI...
    21 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI LINGKUNGAN...
    19 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PENULISAN DAN PEMAPARAN MAKALAH SELEKSI TERBUKA...
    9 Agustus 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN TIGA BESAR SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI...
    11 Agustus 2023
    Selengkapnya >>