Wawako Pariaman Ingatkan Petugas Medis Untuk Ramah Dalam Melayani Masyarakat


Phaik | 16 September 2021

Kominfo Kota Pariaman - Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin, lakukan peninjauan pelayanan kesehatan yang dilaksanakan UPTD. Puskesmas Marunggi, Kecamatan Pariaman Selatan Kota Pariaman, Rabu (15/9/2021).

UPTD Puskesmas Marunggi, merupakan salah satu puskesmas di Kecamatan Pariaman selatan sebagai pusat layanan vaksinasi kepada masyarakat, dan itu terlihat dari aktivitas petugas medis yang bertugas sebagai vaksinator sedang memberikan layanan Vaksinasi kepada masyarakat.

Dalam kesempatan tersebut, Mardison ingatkan kepada para petugas yang bekerja untuk selalu menjaga dan patuh protokol kesehatan, dan selalu bersikap ramah dalam upaya memberikan layanan kesehatan kepada masyarakat.

" Atas nama Pemko Pariaman, kami bersama Wako Genius Umar selalu gencarkan kampanyekan kepada masyarakat untuk tetap patuh dan jangan lalai ikuti protokol kesehatan, walaupun saat ini status zonasi Kota Pariaman sudah berangsur membaik, bukan berarti kita lalai dalam menjaga kesehatan," ujar Mardison saat berada di UPTD. Puskesmas Marunggi.

Wawako Mardison, bersama istri Ny. Indriati Mardison juga sempat lakukan pemeriksaan kesehatan di UPTD Puskesmas Marunggi.

" Semoga secepatnya situasi ini kembali pulih dan membaik, dan kita sama-sama bisa beraktivitas seperti normal lagi," imbuh Mardison saat mengakhiri pembicaraannya.(Fadli)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Buka Secara Resmi Musrenbang RKPD Dan...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wali Kota Pariaman Yota Balad Jadi Inspektur Upacara...
    14 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Saga Saja Plus Balad-Mulyadi, Tidak Menutup Kuliah di...
    13 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Wako Pariaman Yota Balad Kukuhkan Pengurus Alumni SMA...
    12 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>