Gandeng Seluruh Kepala Sekolah SD dan SMP, Plt Kadis Dikpora Kota Pariaman Sinkronisasikan Program Unggulan  Walikota dan Wakil Walikota Pariaman.


Juned | 28 Februari 2025

Kominfo Kota Pariaman --- Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Kadis Dikpora) Kota Pariaman, Hertati Taher menggandeng seluruh Kepala Sekolah SD dan SMP se Kota Pariaman, untuk melakukan sinkronisasi Visi, Misi dan Proram Unggulan Walikota dan Wakil Walikota Pariaman 2025 - 2030, dengan rencana kegiatan di Satuan Pendidikan di Balairung rumah dinas walikota Pariaman, Jum'at (28/2/2025).

Dalam arahannya Hertati Taher menyampaikan bahwa Satuan Pendidikan adalah garda terdepan di Dinas Pendidikan dalam mengeksekusi setiap kebijakan, maka melalui forum ini, kami meminta kepada seluruh Kepala Sekolah agar mensinkronkan kegiatan di Satuan Pendidikan dalam rangka mensukseskan Visi, Misi dan Program Unggulan Walikota dan Wakil Walikota Pariaman 2025 - 2030.

"Setelah kemarin kami mensosialisasikan kegiatan ini bersama pejabat di lingkungan Dinas Dikpora, maka hari ini kami melakukan kegiatan yang sama bersama seluruh Kepala Sekolah SD dan SMP di Lingkungan Pemerintah Kota Pariaman. Kami berharap ini menjadi sebuah kesatuan pandangan, sehingga akan membantu mensukseskan semua program unggulan, terutama yang menjadi Tugas dan Fungsi di Dikpora Kota Pariaman", ungkapnya.

Selanjutnya ia juga menyampaikan harapan agar sekolah - sekolah tetap semangat, banyak program unggulan yang akan kita kerjakan bersama sesuai dengan program Wako dan Wawako Pariaman, seperti seragam gratis untuk siswa baru kelas 1 SD, program guru unggul, pembangunan ruang kelas baru, rehap sekolah, perpustakaan, labor dan juga kegiatan kepemudaan yang nanti juga akan melibatkan siswa - siswa di Kota Pariaman,  jelasnya.

"Kami minta kita bersama - sama menyelesaikan tugas yang diamanahkan pimpinan dengan semangat, iklas dan penuh rasa tanggung jawab yang tinggi, sehingga akhirnya akan berdampak untuk kemajuan pendidikan dan kesejahteraan masyarakat Kota Pariaman ", terang Hertati yang terus memotivasi dan menyemangati jajaranya.

Kegiatan ini, diikuti oleh seluruh pejabat eselon 3 dan 4, pejabat fungsional, Pengawas Sekolah dan semua Kepala Sekolah SD dan SMP baik Negri maupun Swasta di Lingkungan Pemerintah Kota Pariaman. (Tim)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Gandeng Bank Nagari Gelar Rapat ETPD
    14 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Ingin Pelayanan Di MPP Lebih Dioptimalkan
    14 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Hari Terakhir TSR II Pemko Pariaman, Mulyadi Kunjungi...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Terbitkan Edaran Terkait Gaji Non-ASN Tahun...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Kota Pariaman Terima Dana DAK Keluarga Berencana
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • SDM PKH Kota Pariaman Siap Dukung Program Pemko...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Jelang Lebaran, Yota Balad Akan Perbaiki Jalan Yang...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Percepat Pembentukan PDAM, Wujud Nyata Program...
    13 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • TSR I Pemko Pariaman Kunjungi Mesjid Raya Kampung...
    12 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • Hari Kedua Safari Ramadhan, Wawako Mulyadi Kunjungi Masjid...
    12 Maret 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Pasca Masa Sanggah Pengadaan...
    9 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi Prasanggah Pengadaan P3K Pemko...
    30 Oktober 2024
    Selengkapnya >>