Mallika Nurwin Fitria, sosok mahasiswa binaan BAZNAS Kota Pariaman yang lulus di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta


Juned | 18 April 2023

Kominfo Kota Pariaman --- Mallika Nurwin Fitria Mahasiswa Binaan dari BAZNAS (Badan Amil Zakat Nasional) Kota Pariaman, lulus di UIN (Universitas Islam Negeri) Syarif Hidayatullah Jakarta, Universitas islam terbesar di indonesia, dengan IPK mencapai 3,84.

Mallika Nurwin Fitria atau biasa disapa Yaya ini mengungkapkan dirinya menjadi mahasiswa binaan BAZNAS Kota Pariaman terhitung sejak semester 5, bertepatan ketika pandemi covid 19 melanda kala itu.

“Waktu itu kondisi ekonomi keluarga sangat sulit, sehingga yaya mengajukan proposal beasiswa ke BAZNAS Kota Pariaman, dan Alhamdulillah proposal yaya diterima dan langsung dijadikan mahasiswa binaan,” ucapnya ketika memberikan keterangan kepada Tim Media Center Dinas Kominfo Kota Pariaman, Selasa (18/4/2023).

Yang mengungkapkan, bahwa yang didapat selama menjadi mahasiswa binaan BAZNAS Kota Pariaman, berupa uang kuliah dan uang biaya bulanan (makan, buku, dll), yang seluruhnya ditanggung oleh BAZNAS, ucapnya.

“Alhamdulillah sekarang yaya sudah lulus di UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dengan IPK 3,84. Selama kuliah yaya bersungguh sungguh untuk berprestasi, tidak hanya di bidang akademik tetapi juga dibidang non akademik dengan mengikuti berbagai kegiatan kampus,” tukasnya.

Dirinya juga menyatakan bahwa ia sangat bersungguh-sunguh dalam menuntut ilmu dan menambah pengalaman di bidang Ilmu Ekonomi Syariah. Selama menjadi mahasiswa, dirinya aktif dan berkontribusi dalam organisasi yang ia ikuti, sehingga mempunyai keahlian dalam bidang Perbankan Syariah, Fiqih Muamalah, dan Lembaga Keuangan Syariah.

“Dengan ilmu yang saya miliki saat ini, yaya mampu menganalisis permasalahan ekonomi berdasarkan Ekonomi Syariah dan mampu mengoperasikan statistika ekonomi sebagai penunjang analisis yang dilakukan. Selain itu, pengalaman selama di organisasi, membuat yaya mampu berusaha menjadi seseorang yang bertanggung jawab, kreatif, inovatif, patang menyerah, dan selalu ingin belajar,” tuturnya yang saat ini menjadi staf di BAZNAS Kota Pariaman.

Yaya mengucapkan terimakasih kepada BAZNAS Kota Pariaman, karena dengan menjadi mahasiswa binaan, akhirnya ia bisa lulus dan mendapat gelar Sarjana Ekonomi Syariah. Semoga dengan ilmu dan gelar sarjana yang telah ia dapat ini, dapat untuk menjadi bekal untuk dirinya dapat menjadi pribadi lebih baik, dan dapat membantu keluarga, ulasnya mengakhiri. (J)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pj Wali Kota Pariaman Terima Pin Emas dari...
    25 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Dibuka Staf Ahli, Hertati Taher, Seminar Nasional, Halal...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • 145 Siswa ikuti Seleksi Calon Paskibraka Kota Pariaman...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Buka Raker Jajaran Kantor Kemenag Kota Pariaman, ini...
    20 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Dibuka oleh Pj Wali Kota Pariaman, Pemko Pariaman...
    17 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Gelar Apel Gabungan dan Halal Bihalal
    17 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Salurkan Bantuan Korban Kebakaran Rumah Di...
    16 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Hari Pertama masuk kerja setelah libur lebaran, Pemko...
    16 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Libur Lebaran, Puluhan Ribu Wisatawan kunjungi destinasi wisata...
    14 April 2024
    Selengkapnya >>
  • Tinjau Pos Pengamanan Lebaran, Yota Balad dan Kapolres...
    13 April 2024
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI PEGAWAI PEMERINTAH DENGAN PERJANJIAN KERJA...
    24 Desember 2023
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Persyaratan Kerjasama Penyebarluasan Informasi Pemda Kota Pariaman...
    16 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN JADWAL TES KOMPETENSI PPPK GURU KOTA PARIAMAN...
    9 November 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH PPPK JABATAN...
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PASCA SANGGAH
    25 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PPPK KOTA PARIAMAN 2023
    17 Oktober 2023
    Selengkapnya >>
  • REVISI PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI...
    21 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN PENGADAAN PPPK JABATAN FUNGSIONAL GURU DI LINGKUNGAN...
    19 September 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PENULISAN DAN PEMAPARAN MAKALAH SELEKSI TERBUKA...
    9 Agustus 2023
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN TIGA BESAR SELEKSI TERBUKA JABATAN PIMPINAN TINGGI...
    11 Agustus 2023
    Selengkapnya >>