Genius Umar Minta ASN Untuk Ikut Promosikan Pariwisata Kota Pariaman


Tachi | 18 April 2023

Kominfo Kota Pariaman – Hadiri acara Presentasi Promosi Investasi Kota Pariaman Oleh Kepala Daerah

di Aula Balaikota Pariaman Selasa (18/4), Wali Kota Pariaman Genius Umar sampaikan tentang pertumbuhan ekonomi Kota Pariaman baik dari sektor pariwisata dan juga dari sektor infrastruktur yang sudah dibangun oleh Pimpinan Daerah Kota Pariaman.

Hal tersebut disampaikan oleh Genius di hadapan Zulkifli Harahap, Direktur Manajemen Investasi Deputi Bidang Industri dan Investasi Kemenparekraf / Baparekraf RI, yang datang sebagai Narasumber di acara yang digelar oleh Dinas Pariwisata Kota Pariaman.

Dalam kesempatan itu Genius jelaskan bahwa pertumbuhan ekonomi dari sector pariwisata sangat signifikan sekali peningkatannya. Dahulu saja pada saat wabah covid 19 melanda daerah lain mengalami penurunan ekonomi tetapi Kota Pariaman mengalami peningkatan ekonomi.

“Terlihat peningkatan pertumbuhan ekonomi Kota Pariaman semenjak tahun 2018 s/d 2022 meningkat menjadi 3,82 %, dari 3,53% ditahun 2021. Semua peningkatan ekonomi tersebut adalah hasil dari kolaborasi antara pembangunan sektor pariwisata, infrastruktur, UMKMnya dan sumber daya menusianya, jadi semuanya saling terkait satu dengan yang lainnya”,  jelas Genius.

“Untuk itu saya meminta kepada semua ASN yang ada di Kota Pariaman ini untuk ikut serta membantu Pemerintah Kota Pariaman mempromosikan wisata yang ada di Kota Pariaman karena kita semua adalah marketing dari Kota Pariaman. Kalau tidak kita yang mempromosikan daerah kita sendiri untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi kita siapa lagi akan melakukannya, karena sektor pariwisata adalah sektor utama kita di Kota Pariaman ini”, tegas Genius.

Sementara itu Zulkifli Harahap menyampaikan tentang strategi menarik minat dan peningkatan realisasi investasi pariwisata diantaranya adalah bagaimana caranya memperluas peluang investasi yang ditawarkan, tidak hanya hotel dan akomodasi saja, melakukan pemetaan lahan clean and clear seesuai tata ruang/zonasi, melakukan positioning dan penentuan tematik pada kawasan wisata/proyek yang ditawarkan, memilih pengelola kawasan yang memiliki track record baik dimata international, komitmen pimpinan daerah, meningkatkan promosi investasi kepada investor dalam negeri, dan meningkatkan konektivitas dan upaya mendatangkan market. (tachi)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>