Lucyanel Genius Akan Lestarikan Kembali Budaya Tradisional Yang Sudah Hampir Punah


Ketua LKKS Kota Pariaman Lucyanel Genius Umar di dampingi oleh Wakil Ketua LKKS Kota Pariaman Indriati Mardison sedang menikmati jamuan yang disajikan oleh Posdaya Sun Flower Nagari jawi-Jawi Guguk Kab. Solok

Tachi | 30 Juli 2020

Kominfo Kota Pariaman—Sebagai Nagari dengan segudang prestasi Nagari Jawi-Jawi Guguk Kecamatan Gunung Talang Kabupaten Solok, juga dijuluki sebagai kampung wisata budaya, dengan konsep pengembangan pariwisata budaya yang bertujuan untuk meningkatkan pemberdayaan masyarakat di nagari, dan juga untuk meningkatkan perekonomian penduduk.

Selain itu Nagari Jawi-Jawi Guguk juga berkembang pemberdayaan masyarakatnya melalui Posdaya Sun Flower yang dibina oleh Ketua Lembaga Koordinasi Kesejahteraan Sosial (LKKS) Yeni Fesri dan mendapatkan dukungan penuh dari masyarakat Nagari Jawi-Jawi, sehingga bisa meraih juara I Tingkat Provinsi Sumatera Barat.

Semua keelokan alam Nagari Jawi-Jawi Guguk dengan wisata budayanya tersebut, serta prestasi yang diraih oleh Posdaya Sun Flower, membuat Ketua LKKS Kota Pariaman Lucyanel Genius menjadi kagum dan memberikan apresiasi kepada Posdaya Sun Flower pada kunjungan study tiru LKKS Kota Pariaman Rabu (29/7), atas semua kegiatan yang mereka lakukan sehingga menjadi posdaya percontohan bagi daerah lain.

Lucyanel Genius yang juga didampingi oleh Indriati Mardison selaku Wakil Ketua LKKS Kota Pariaman, Sekretaris Dinas Sosial Kota Pariaman Ellidawati, dan juga Kabid Pariwisata Kota Pariaman Devi Hastuti, juga tidak lupa mengucapkan terimakasih kepada Wali Nagari Jawi-Jawi Guguk, Ketua LKKS Nagari Jawi-Jawi-Jawi Guguk, Kepala Dinas Sosial dan Sekretaris Pariwisata Nagari Jawi-Jawi Guguk, serta semua pengurus Posdaya Sun Flower, yang telah menyambut kedatangan rombongan LKKS Kota Pariaman dengan sangat baik.

“Study tiru ini kami lakukan adalah untuk meniru apa yang telah dilakukan oleh Posdaya Sun Flower yang telah berhasil meraih juara I di tingkat Provinsi Sumatera Barat. Sedangkan di Kota Pariaman kami juga punya posdaya tapi belum terbina dengan baik, untuk itulah kami berkunjung ke Nagari Jawi-Jawi Guguk ini agar apa yang telah diperbuat oleh posdaya sun flower juga bisa kami terapkan pada posdaya kami yang ada di kota pariaman”, ungkap Lucyanel Genius.

Satu hal yang menjadi daya tarik bagi saya saat dijamu disini adalah, semua peralatan yang digunakan untuk sajian tempat minum dan tempat makan disaat menjamu setiap tamu yang datang berkunjung, bahkan cereknya semuanya merupakan peralatan tradisional yang sudah sangat langka sekali dipakai dijaman milenial ini, yaitu tempat yang terbuat dari bahan seng atau yang lebih kita kenal dengan sebutan kanso.

Bahkan dari jenis makanan yang disuguhkan semuanya jenis makanan tradisional dan juga yang menjadi makanan khas dari Nagari Jawi-Jawi Guguk Kecamatan Gunuang Talang Kabupaten Solok. Dan itulah yang membuat nilai plus dari prestasi yang diraih oleh posdaya sun flower yang patut kami contoh dan kami terapkan di kota pariaman, karena ini adalah salah satu budaya tradisional sumatera barat yang sudah hampir punah dan harus dilestarikan kembali.

Rasanya tidak sia-sia kedatangan kami pengurus LKKS ke Nagari ini, dan Insya Allah semua ilmu dan pembelajaran yang kami dapatkan disini, akan kami coba terapkan di kota pariaman, dan semoga posdaya kami kedepannya akan lebih terbina dengan baik dan juga bisa menorehkan prestasi untuk kota pariaman, tentu saja semua itu tidak terlepas dari dukungan masyarakat kota pariaman sendiri, demi kemajuan masyarakat dan peningkatan ekonomi masyarakat dibidang pemberdayaan dari semua sektor”, harap Lucyanel Genius ketika menyampaikan ucapan terimakasihnya pada saat pamit pulang kembali ke kota pariaman. (Desi)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing
    22 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>