Maraknya Aksi Perampokan, Wakil Walikota Pariaman Monitoring Pos Siskamling se Kota Pariaman


Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin saat monitoring aktifitas pos siskamling Desa Kampung Kandang, Kecamatan Pariaman Timur, Sabtu (16/5/2020) malam.

Erwin | 17 Mei 2020

Kominfo Kota Pariaman —- Akibat maraknya aksi perampokan dan maling yang kerap terjadi di Kota Pariaman belakangan ini, Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin turun langsung monitoring aktifitas Pos Siskamling (sistem keamanan lingkungan) yang ada ditiap desa se Kota Pariaman, Sabtu (16/5/2020) malam.

“ Dalam masa pandemi covid-19 seperti ini banyak masyarakat menengah kebawah yang terdampak terhadap perekonomian mereka, akibatnya angka kriminalitas semakin meningkat apalagi menjelang lebaran banyak kebutuhan yang harus dipenuhi “, ungkap Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin.

Wawako meminta agar pemuda memperketat penjagaan dan pengamanan di desanya masing-masing. 

Selain itu, sebagai bentuk apresiasi, Mardison juga memberikan masker secara gratis kepada warga yang berjaga di pos siskamling dan juga memberikan sedikit uang lelah.

Ia menghimbau agar warga masyarakat Kota Pariaman selalu disiplin dalam mematuhi protokol covid-19, rajin mencuci tangan, gunakan masker, dan menjaga jarak dengan lawan bicara serta mengindari kerumunan.

Mardison juga melakukan pendekatan secara persuasif kepada masyarakat yang masih duduk-duduk di warung, ia mengajak agar masyarakat untuk sementara waktu mengurangi aktifitas diluar rumah.

“ Semua ini kita lakukan demi kebaikan kita bersama, karena bencana ini merupakan tanggungjawab kita bersama juga. Semoga kita bisa memutus mata rantai penyebaran virus jenis baru ini di Kota Pariaman “, tutup Mardison. (erwin)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing
    22 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>