Pemko Pariaman Ikuti Upacara Kemerdekaan Secara Virtual Dengan Presiden RI


Upacara Virtual HUT Kemerdekaan ke 75 RI, bersama bapak Presiden RI, Joko Widodo, dimana Pemko Pariaman yang dihadiri Wako, Wawako, Forkopimda, Ketua TP PKK dan Kepala OPD di Aula Balaikota Pariaman, Senin (17/8/2020)

Tachi | 17 Agustus 2020

Kominfo Kota Pariaman--- Setelah melaksanakan upacara HUT ke-75 Kemerdekaan RI di halaman balaikota pariaman pada pukul 7.00 wib, Walikota Pariaman Genius Umar kembali mengikuti upacara peringatan HUT ke-75 Kemerdekaan RI secara virtual pada pukul 10.00 wib di aula balaikota pariaman, Senin (17/8).

Upacara virtual tersebut diikuti oleh 34 provinsi yang ada di Indonesia, salah satunya kota pariaman yang berada di provinsi sumatera barat. Dalam upacara yang dilakukan secara virtual tersebut Walikota Pariaman Genius Umar didampingi oleh Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin, Ketua DPRD Kota Pariaman Fitri Nora, serta Forkopimda Pariaman.

Dalam upacara virtual tersebut terlihat Presiden Joko Widodo atau biasa dipanggil dengan Jokowi , memakai pakaian adat daerah Timor Tengah Selatan dari Nusa Tenggara Timur (NTT). Selain Presiden Jokowi , juga hadir pula Wakil Presiden Ma’aruf Amin, dengan memakai busana pakaian adat Melayu yang berwarna hitam.

Upacara peringatan detik-detik proklamasi  yang dilakukan di halaman Istana Merdeka Jakarta ini, terbilang cukup unik, karena semua peserta upacara memang mengikutinya secara virtual, seperti pemain orkestra, Marching Band, Paduan suara, yang dilakukan ditempat yang berbeda. Semua itu dilakukan untuk mengurangi terjadinya kerumunan di masa pandemi ini.

Tapi walaupun dilakukan dari tempat yang berbeda semuanya berjalan lancar tanpa ada gangguan sedikit pun dan upacara berjalan dengan khidmat.

Paduan suara yang biasanya tampil dihalaman istana, sekarang tampil dari rumah mereka masing-masing secara live streaming. Dan hasilnya bisa kita saksikan sendiri mereka tampil dengan sangat bagus sekali tanpa ada cacat sedikit pun.

Tidak hanya itu, saat ini juga adalah untuk pertama kalinya bagi para duta besar Indonesia dapat ikut serta dalam upacara HUT RI ke-75. Dan ini adalah merupakan moment langka karena biasanya para duta besar tidak mengikuti upacara 17 Agustus.

Jadi semua hal itu dilakukan adalah demi mencegahnya penularan virus covid-19, serta mendukung protokol kesehatan, tetap menjaga jarak (social distancing), dan selalu memakai masker demi keamanan kita bersama. (Desi)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Pemko Pariaman Rencana Terapkan Pola Kerja Alih Daya/Outsourcing
    22 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>