Taekwondo Indonesia Kota Pariaman Adakan Uji Coba Se Sumatera Barat


dewi | 27 Februari 2021

Kominfo kota pariaman---Taekwondo Indonesia Kota Pariaman melaksanakan latihan dan uji coba bersama Pusat Pendidikan dan Latihan Pelajar (PPLP) Padang dan SKU Sumatera Barat yang dilaksanakan di Gor Radjo Bujang Kelurahan Karan Aur Kota Pariaman hari ini Sabtu (27/2). Latihan bersama dan uji coba taekwondo dibuka langsung oleh Ketua Koni Kota Pariaman Edison TRD dan silaksanakan selama 2 (dua) hari mulai tanggal 27 s.d 28 Februari 2021.

Dalam sambutannya Ketua KONI Kota Pariaman Edison TRD memberikan apresiasi kepada Taekwondo Indonesia Kota Pariaman yang sangat kreatif mengadakan kegiatan ini disaat anggaran KONI Kota Pariaman belum ada.

"Alhamdulillah meskipun saat ini KONI belum mempunyai anggaran untuk membina dan melatih atlet serta mengadakan kegiatan apapun, namun kami mengucapkan terima kasih kepada panitia yang telah berhasil menyelenggarakan uji coba ini," ungkapnya.

Ia menambahkan setiap cabang olahraga di Kota Pariamam saat ini telah kembali aktif dalam mengadakan latihan. Latihan yang dilaksanakan masih bersifat pribadi artinya para atlit yang membayar para pelatih setiap bulannya seperti yang telah dilaksanakan oleh cabor taekwondo yang melaksanakan latihan setiap sabtu dan minggu di gor ini.

"Semoga saja kita bersama bisa memajukan KONI Kota Pariaman sehingga seluruh cabang olahraga bisa berpartisipasi dalam event apapun sehingga akan melahirkan atlet - atlet terbaik Kota Pariaman. Saya juga berpesan kepada seluruh pelatih dan pengurus Taekwondo Kota Pariaman agar selalu mengasah kemampuan atlet - atlet Kota Pariaman sehingga mampu bersaing ditingkat provinsi dan nasional nantinya serta mengharumkan nama Kota Pariaman didunia olahraga, ‘ tutupnya.

Sementara itu Ketua pelatih Taekwondo Indonesia Kota Pariaman Roni Kardinal mengatakan bahwa  kegiatan ini terlaksana berkat kerja sama para pelatih taekwondo Kota Pariaman dan dibantu dengan dukungan penuh dari orangtua atlet serta KONI Kota Pariaman.

"Hari ini Taekwondo Indonesia Kota Pariaman mengadakan latihan bersana dan uji coba. Ini dilaksanakan dengan tujuan untuk menguji ilmu dan mental para atlit yang selama ini rutin mengadakan latiahan dan sekaligus untuk menjaring para atlit taekwondo untuk berlaga di tingkat provinsi dan nasional," ungkapnya.

Tidak mudah melahirkan atlet-atlet berprestasi, hal itu dibutuhkan keseriusan, usaha keras, program latihan yang tepat, teknik dan taknik yang dan tak kalah pentingnya adalah dalam rangka meningkatkan kemampuan para atlet itu sendiri.

"Ini latihan pertama yang kita lakukan setelah sempat taekwondo dan cabang olahraga lainnya fakum dari semua kegiatan karena adanya pandemi covid. Namun kali ini meskipun masih pada masa pandemi covid, tetapi dengan adaptasi kebiasaan baru kita bisa melaksanakan latihan bersama ini dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, " tambahnya.

Sebelumnya pada awal Bulan Februari Tahun 2021, Taekwondo Indonesia Kota Pariaman juga sudah mengikuti kejuaraan taekwondo yang dilaksanakan oleh Provinsi Jambi dan Atlit Kota Pariaman juga meraih prestasi dari 5 atlit yang dikirim meraih 4 emas, 1 perak dan 1 pemain terbaik putra.

Ia berharap latihan dan uji coba ini akan mendapatkan pengalaman baru bagi atlet taekwondo Kota Pariaman dan bisa mengambil ilmu dan teknik yang baik dari semua atlet yang ikut.(dewi lestari)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>