Wako Genius Umar Pimpin Apel Gabungan Setelah Cuti Hari Raya Idul Fitri 1444H


Rika | 26 April 2023

Kominfo Kota Pariaman --- Wali Kota Pariaman, Genius Umar memimpin Apel Gabungan dalam rangka meningkatkan kedisiplinan ASN dilingkungan Pemerintah Kota Pariaman setelah pelaksanaan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1444H/2023 di Halaman Balaikota Pariaman, Rabu (26/4).

Dalam sambutannya, Wako Genius Umar menyampaikan bahwa hari ini adalah hari pertama kita memasuki hari kerja dan masih suasana lebaran Idul Fitri 1444H.

“Saya mengucapkan minal aidin walfaizin mohon maaf lahir dan batin. Dihari silaturahmi ini, diharapakan kita saling melakukan silaturahmi antar OPD masing-masing. Selain itu, kita kuatkan niat bahwa kita bekerja untuk mengurus masyarakat Kota Pariaman sehingga Kota Pariaman semakin baik”, ucapnya.

Genius Umar juga menuturkan bahwa untuk tingkat kehadiran ASN Pemko Pariaman mencapai 98 persen.

“Dimana mereka yang tidak hadir dalam kondisi sakit, cuti melahirkan dan bertugas dilapangan”, sebutnya.

Lebih lanjut, Genius mengucapkan terima kasih kepada para petugas yang tetap bertugas semasa lebaran ini baik Dinas Pariwisata, Dinas Perhubungan, Dinas Kesehatan, BPBD, Satpol PP, Perkim LH, BPKPD, Kominfo, Camat dan Lurah atas dedikasinya meskipun hari libur tetap bekerja.

“Mereka melayani tamu-tamu wisatawan yang datang berkunjung ke Kota Pariaman dihari libur lebaran ini, karena dedikasinya yang tinggi dalam menjaga nama baik daerah dan menjaga lancarnya suasana lebaran di Kota Pariaman”, ulasnya.

Tapi nanti, sambung Genius bahwa diatur jadwalnya bagi yang bertugas dihari libur, atur jadwal untuk mengganti yang bertugas dihari libur karena mereka juga memiliki keluarga dan membutuhkan liburan juga.

“Disuasana Idul Fitri ini, saya juga harapkan kepada ASN bekerja dengan ikhlas disamping mendapatkan pahala ibadah tetapi juga memiliki performance berdasarkan dari semangat pribadi masing-masing”, tutupnya. (rika)

MC Kota Pariaman
Share Berita:

BERITA TERBARU
  • Konsultasi Program Kebudayaan, Wali Kota Pariaman Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Usulkan Sekolah Rakyat di Kota Pariaman, Yota Balad...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Adakan Workshop Penyusunan Pohon Kinerja dan...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Tabuik Pariaman Meriahkan HUT TMII ke 50
    20 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad Lantik Mulyadi Sebagai Ketua Kwarcab 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Audy Joinaldi Lantik Pengurus Majelis Pembimbing Cabang 0316...
    18 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Terima kunjungan Pengadilan Agama Pariaman, Yota Balad Instruksikan...
    17 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pemko Pariaman Pilot Projek Pemungutan Pajak Pusat dan...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Pimpin Apel Gabungan, Yota Balad ingatkan ASN tentang...
    16 April 2025
    Selengkapnya >>
  • Yota Balad - Mulyadi Support Efriadi, Berjalan Kaki...
    15 April 2025
    Selengkapnya >>
AGENDA TERBARU
PENGUMUMAN
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI PENGADAAN...
    21 April 2025
    Selengkapnya >>
  • PENERIMAAN BIMBINGAN BELAJAR SEKOLAH KEDINASAN TAHUN 2025
    18 Maret 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI ADMINISTRASI PRASANGGAH PENGADAAN PPPK TAHAP II...
    14 Februari 2025
    Selengkapnya >>
  • HASIL SELEKSI PASCA SANGGAH CPNS 2024 PEMERINTAH KOTA...
    21 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL KELULUSAN CPNS PEMKO PARIAMAN TA 2024
    11 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • PENGUMUMAN HASIL PPPK GURU DAN PEMBERKASAN PPPK
    6 Januari 2025
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Selkom PPPK 2024
    30 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • DAFTAR PESERTA, JADWAL, DAN LOKASI SELEKSI KOMPETENSI BIDANG...
    6 Desember 2024
    Selengkapnya >>
  • JADWAL DAN LOKASI UJIAN PPPK 2024
    29 November 2024
    Selengkapnya >>
  • Pengumuman Hasil Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan CPNS di...
    18 November 2024
    Selengkapnya >>